BATUBARA – Pemilihan Umum (Pemilu) pada 14 Februari 2024, Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara, menunjukkan kesiapan maksimal dalam mengawasi jalannya Pemilu dengan menggelar Apel Siaga Pengawasan Pemilu 2024.
Apel Siaga yang dipimpin langsung oleh ketua Panwaslu Kecamatan Lima Puluh, Ilham Saddam S.Pd, berlangsung di Halaman Kantor Panwaslu Lima Puluh, Jalan Perintis Kemerdekaan No.135, Kelurahan Lima Puluh Kota, Kecamatan Lima Puluh, pada Rabu (31/01/2024).
Ketua Panwascam Ilham Saddam S.Pd menekankan pentingnya komunikasi efektif dan solidaritas tim sebagai kunci keberhasilan pengawasan Pemilu. “Pemilu damai adalah komitmen bersama. Dengan memperkuat solidaritas antar tim, kita dapat menjadi lebih bertanggung jawab atas pekerjaan kita,” ungkap Ilham Saddam.
Ilham Saddam juga menyoroti peran komunikasi yang teratur dalam memastikan pemahaman yang sama tentang tujuan, tugas, dan harapan tim. “Guna mensukseskan Pemilu yang jujur, adil, dan damai, komunikasi yang efektif sangat penting dan Kompak,” tambahnya.
Setelah selesai Apel Siaga, para peserta melanjutkan acara dengan jalan santai di sekitar Kecamatan Lima Puluh, sambil membawa poster untuk mensosialisasikan netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) kepada masyarakat. Langkah ini sebagai upaya nyata untuk memastikan keberlangsungan Pemilu yang transparan dan bebas dari intervensi pihak-pihak yang tidak berkepentingan.
Panwaslu Kecamatan Lima Puluh menunjukkan komitmen kuat dalam menjaga integritas Pemilu, sekaligus memberikan contoh bahwa partisipasi aktif masyarakat dan netralitas ASN adalah fondasi utama dalam membangun demokrasi yang kuat,