
BATUBARA I Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Batubara terus menggencarkan kegiatan Patroli Kibas Bendera sebagai upaya menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas) di wilayah hukum Polres Batu Bara, Rabu (25/6/2025).
Kasat Lantas AKP Agnis Juwita Manurung melalui Kasihumas Iptu Fahmi, kegiatan ini dilaksanakan pada sore hari dengan menyasar beberapa titik rawan pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas seperti Jalinsum Simpang Empat Tanah Merah Kec. Air Putih, Jalinsum Simpang Empat Lima Puluh , Jalinsum Pos Sei Bejangkar Kec. Talawi
Patroli ini dikenal dengan istilah “Kibas Bendera” karena petugas Satlantas melaksanakan pengaturan dan patroli sambil mengibarkan bendera sebagai simbol kehadiran dan kesiapsiagaan kepolisian di lapangan. Selain itu, petugas juga melakukan live report dan imbauan langsung kepada pengguna jalan agar tertib dalam berlalu lintas.
“Kegiatan ini sebagai bentuk hadirnya polisi di tengah masyarakat, untuk memberikan rasa aman sekaligus menekan angka pelanggaran dan kecelakaan di jalan raya, terutama pada jam rawan sore hari,” ujarnya