Kapolres Batubara Hadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97

BATUBARA I Kapolres Batu Bara AKBP Doly Nelson H.H Nainggolan menghadiri upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 tahun 2025 yang digelar di Lapangan Bola Kaki Tanjung Kasau Kecamatan Laut Tador,Selasa (28/10/2025).

Peringatan Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 dengan tema “Pemuda Pemudi Bergerak Indonesia Bersatu” menjadi momentum penting bagi bangsa Indonesia untuk mengenang jasa para pemuda yang telah berjuang merebut kemerdekaan dan membangun bangsa.

Sumpah Pemuda yang dikumandangkan pada 28 Oktober 1928 merupakan ikrar pemuda-pemudi Indonesia untuk bersatu, berjuang, dan membangun bangsa. Tema “Pemuda Pemudi Bergerak Indonesia Bersatu” mengajak seluruh pemuda-pemudi Indonesia untuk terus bergerak maju, bersatu, dan berjuang untuk kemajuan bangsa.

Kasi Humas Polres Batubara AKP Fahmi Peringatan ini diharapkan dapat menjadi semangat bagi pemuda-pemudi Indonesia untuk terus berkontribusi dalam pembangunan bangsa dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya persatuan dan kesatuan. Dengan bersatu, pemuda-pemudi Indonesia dapat menjadi kekuatan besar untuk memajukan bangsa dan negara.

Turut Hadir Wakil Bupati Batu Bara Bapak Syafrizal SE, M.AP, Ketua TP-PKK Batu Bara Ny. Henny Heridawaty Baharuddin, Staf Ahli TP-PKK Ny. Leli Syafrizal, Unsur Forkompinda, Sekda Batu Bara, Para Staf Ahli, para Asisten, para Kepala OPD, para Kabag, para Camat Se Batu Bara, Kades se-Batu Bara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *