BATUBARA I Binmas Polres Batu Bara Polda Sumut,melaksanakan giat Cooling System kepada Kepala Desa dan Perangkat Desa di Kecamatan Datuk Lima Puluh, tepatnya di Desa Lubuk Hulu Kec. Datuk Lima Puluh Kab.Batu Bara Sumut, bertempat di Balai Desa tersebut, Pukul: 10.30 WIB sampai selesai, RABU (11/12/2024).
Terkait hal ini diperoleh keterangan, ada pun yang melaksanakan giat, masing masing adalah Kasat Binmas, AKP SUTARI, KBO Sat Binmas, IPDA W.B.GINTING, Kanit Bhabinkamtibmas, IPDA SUGIARTO,S.H dan Kanit Binkamsa BRIPKA SUPARMAN.
Sementara itu, dihimpun keterangan dari Kasat Binmas Polres Batu Bara Polda Sumut, AKP SUTARI melalui Kasi Humas Polres Batu Bara, AKP AH.SAGALA bahwa urutan kegiatan yakni ; Kasat Binmas AKP SUTARI beserta anggota Sat Binmas melakukan giat Cooling System terhadap Kepala Desa beserta Perangkat Desa Lubuk Hulu dalam rangka mengantisipasi tindak kejahatan agar tercipta situasi aman di Kab.Batu Bara, khususnya di Kec.Datuk Lima Puluh yang menjadi lokasi giat.
Pada momen tersebut, Personel Sat Binmas mengimbau kepada perangkat desa Lubuk Hulu untuk bersama sama menjaga Keamanan Desanya demi tercipta situasi yang aman kondusif terlebih Pasca Pilkada 2024 di Wilayah Hukum Polres Batu Bara.
Kemudian memberikan motivasi terhadap Kepala Desa beserta Perangkat Desa Lubuk Hulu agar tetap selalu berkoordinasi kepada pihak Kepolisian guna menciptakan situasi aman kondusif.
Selanjutnya, AKP Sutari menyebutkan disampaikan AKP AH.SAGALA bahwa pelaksanaan kegiatan berjalan dengan lancar, situasi dalam keadaan aman dan baik,