Pastikan Kesiapan MBG, Kabaq SDM Cek Bangunan Gedung di Medang Deras

BATUBARA I Kabaq SDM Polres Batubara Kompol D Harahap didampingi Kasi Humas AKP Fahmi Tamba bersama Kapolsek Medang Deras AKP AH Sagala melakukan pengecekan langsung terhadap bangunan gedung Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang berada di Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batubara, Kamis (22/1/2026).

Pengecekan ini dilakukan guna memastikan kesiapan sarana dan prasarana pendukung pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis agar dapat berjalan sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.

Kabaq SDM menyampaikan bahwa kondisi bangunan, kebersihan, tata ruang, serta kelayakan fasilitas menjadi perhatian utama dalam pengecekan tersebut. Hal ini penting untuk menjamin keamanan dan kenyamanan dalam proses pengolahan serta pendistribusian makanan bergizi kepada masyarakat.

“Gedung ini harus benar-benar siap, baik dari sisi konstruksi, kebersihan, maupun penataan ruangan, sehingga pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis dapat berjalan optimal dan sesuai dengan ketentuan,” ujar Kabaq SDM.

Selain itu, pengecekan juga dilakukan untuk memastikan bahwa bangunan tersebut memenuhi syarat sebagai lokasi dapur dan pusat distribusi MBG, serta mendukung kelancaran aktivitas relawan dan petugas di lapangan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polres Batubara dalam mendukung program pemerintah yang bertujuan meningkatkan gizi dan kesehatan masyarakat, khususnya bagi anak-anak sekolah dan kelompok rentan.

Dengan adanya pengecekan ini, diharapkan pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis di Kecamatan Medang Deras dapat segera direalisasikan dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat setempat.

Pengecekan juga didampingi Korwil SPPG Beni Tamba dan Korcap SPPG Saiful Ambri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *