BATUBARA I Penjabat (Pj) Bupati Batu Bara H. Heri Wahyudi Marpaung, S.STP, M.AP., bersama Ketua Baznas Batu Bara Fadli menyalurkan bantuan biaya pendidikan kepada mahasiswa di Aula Kantor Bupati, Kecamatan Lima Puluh, Kamis (18/07/2024).
Ketua Baznas Fadli mengatakan bantuan beasiswa diberikan kepada 60 mahasiswa/mahasiswi kurang mampu dari berbagai perguruan tinggi.
“Program beasiswa ini diberikan dengan tujuan untuk meringankan beban orang tua pelajar dan mahasiswa,” ungkapnya.
Dalam amanatnya, Pj. Bupati Heri Wahyudi memberikan motivasi semangat kepada para mahasiswa dalam menempuh pendidikan.
“Dalam menempuh pendidikan, para mahasiswa harus lebih giat belajar dan berdoa. Karena dengan demikian kedepannya para mahasiswa inilah yang akan menjadi orang-orang hebat,” ujarnya.
Selanjutnya, Pj. Bupati Heri Wahyudi menyampaikan bahwa dengan adanya beasiswa ini diharapkan bisa menghasilkan sumber daya manusia yang mampu berperan dalam memutus rantai kemiskinan, memberdayakan masyarakat dan meningkatkan motivasi belajar bagi mahasiswa untuk berprestasi sehingga menghasilkan lulusan yang mandiri, produktif, dan memiliki kepedulian sosial.