Bhabinkamtibmas Polsek Indrapura Jadi Irup Upacara Hari Pahlawan di Sekolah

BATUBARA I Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan tahun 2025, Bhabinkamtibmas Polsek Indrapura Bripka Mediansyah Hasibuan menghadiri sekaligus menjadi Inspektur Upacara (Irup) di sekolah di wilayah binaannya, Senin (10/11/2025).

Upacara berlangsung khidmat dengan diikuti para guru dan seluruh siswa. Hal ini Bhabinkamtibmas mmembacakan Panca Sila yang diikuti para siswa % i serta berikan pesan agar generasi muda meneladani semangat perjuangan para pahlawan yang rela berkorban demi kemerdekaan bangsa.

Ia juga mengingatkan pentingnya disiplin, semangat belajar, serta menjauhi perilaku negatif yang dapat merusak masa depan. “Sebagai generasi penerus bangsa, adik-adik harus terus berprestasi dan menjaga persatuan,” ujarnya.

Kegiatan tersebut sekaligus menjadi ajang mempererat hubungan antara Polri dan dunia pendidikan dalam menanamkan nilai-nilai nasionalisme sejak dini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *